Biografi Philip Kotler, Bapak Marketing Sedunia
Philip
Kotler adalah
salah seorang pakar marketing terkemuka di dunia. Beliau mempunyai pengaruh
yang besar terhadap ilmu dan praktek pemasaran.
Lahir pada Tanggal : 27 Mei 1931
Tempat
: Chicago, Illinois, Amerika
- Beliau
menjadi Guru Besar Kehormatan S.C. Johnson & Son di bidang Pemasaran Internasional
di Kellog Graduate School of Management, Northwestern University.
- Beliau
menerima gelar master dari University of Chicago dan Ph.D. Dari MIT,
keduanya di bidang ekonomi.
- Beliau
mengerjakan karya pasa-doctoral di bidang matematika di Harvard University
dan ilmu perilaku di University of Chicago.
- Bersama
orang lain, Dr. Kotler menulis Principles
of Marketing dan Marketing: An
Introduction. Bukunya Strategic Marketing for Nonprofit
Organizations yang kini memasuki edisi kelima, menjadi best seller
di bidang tersebut.
- Buku-buku
Dr. Kotler yang lain adalah Marketing
Models; The New Competition; Marketing Professional Services; Strategic
Marketing for Educational Institutions; Marketing for Health Care
Organizations; Marketing Congregations; High Visibility; Social Marketing;
Marketing Places; The Marketing of Nations; Marketing for Hospitality and
Tourism; Standing Room Only - Strategies for Marketing the Performing
Arts; Museum Strategy and Marketing; dan Kotler on Marketing.
- Sebagai
tambahan, beliau telah menulis lebih dari seratus artikel di jurnal-jurnal
terkemuka, termasuk Harvard
Business Review, Sloan Management Review, Business Horizons, California
Management Review, the Journal of Marketing, the Journal of Marketing
Research, Management Science, the Journal of Business Strategy, and
Futurist.
- Beliau
merupakan satu-satunya pemenang tiga kali penghargaan populer Alpha Kappa
Psi untuk artikel terbaik yang diterbitkan di Journal of Marketing.
- Profesor
Kotler adalah penerima pertama Penghargaan Pendidik Pemasaran Kehormatan
yang diberikan oleh the
American Marketing Association's (AMA) pada
tahun 1985. The European Association of Marketing Consultans and Sales
Trainers memberikan penghargaan kepada beliau berupa Prize for Marketing
Excellence.
- Beliau
terpilih sebagai Pemimpin di bidang Pemikiran Pemasaran berdasrkan survei
tahun 1975 oleh the Academic Members of the AMA. Pada tahun1978, beliau
menerima Paul Converse Award dari the AMA, penghargaan untuk kontribusi
yang nyata di bidang pemasaran.
- Pada
tahun 1995, the Sales and Marketing Executives International (SMEI)
memilih Beliau sebagai Marketer of the Year. Beliau telah menerima gelar
doktor kehormatan dari Stockholm University, the University of Zurich,
Athens University of Economics and Business, DePaul University, The Cracow
School of Business and Economics, Groupe H.E.C di Paris, dan the
University of Economics and Business Administration di Vienna.
- Profesor
Kotler telah menjadi konsultan bagi banyak perusahaan besar A.S. Dan
perusahaan asing, di antaranya IBM, General Electric, AT&T, Honeywell,
Bank of America, Merck, SAS Airlines, Michelin, dan lainnya di bidang
strategi dan perencanaan pemasaran, organisasi pemasaran, dan pemasaran
internasional.
- Profesor
Kotler juga menjadi ketua the College of Marketing di the Institute of
Management Sciences, direktur the American Marketing Association,
pengelola the Marketing Science Institute, direktur the American Marketing
Association, pengelola the Marketing Science Institute, direktur the MAC
Group, anggota the Yankelovich Advisory Board, dan anggota the Copernicus
Advisory Board.
- Beliau
menjadi anggota Dewan Gubernur the School of the Art Institute di Chicago
dan anggota Dewan Penasihat the Drucker Foundation. Beliau banyak
berkunjung ke berbagai penjuru Eropa, Asia, Amerika Selatan, sebagai
penasihat dan penceramah bagi banyak perusahaan mengenai peluang-peluang
pamasaran global.
Semoga bermanfaat.
Terimakasih telah berkunjung ^_^
Post a Comment for "Biografi Philip Kotler, Bapak Marketing Sedunia"