Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Manajemen Pemasaran Perusahaan : Tahapan dan Elemennya

Manajemen Pemasaran Perusahaan

Manajemen pemasaran perusahaan merupakan ujung tombak dalam menentukan ketercapaian tujuan utama perusahaan, yaitu untuk mendatangkan profit.

Karena itu perusahaan haruslah memiliki orang-orang yang sangat kreatif dalam departemen manajemen pemasarannya.

Seperti apakah manajemen pemasaran perusahaan yang efektif itu? Silahkan sobat simak artikel berikut ini.

 

Tahapan manajemen pemasaran perusahaan

Dalam menjalankan aktivitas pemasaran pada suatu perusahaan, manajemen pemasaran memilki beberapa tahapan, antara lain:

Riset Pasar

Hal mendasar yang perlu perusahaan lakukan ialah melakukan riset pasar sebelum memulai kegiatan pemasaran. Riset inilah yang nantinya akan menjadi fondasi dalam menciptakan suatu strategi pemasaran.

Misalnya manajemen pemasaran pelayanan kesehatan pada suatu daerah. 

Penting untuk melakukan penelitian terlebih dahulu kondisi kesehatan, kecendrungan, karakteristik, serta jumlah pasien yang membutuhkan pelayanan pada daerah tersebut sebelum akhirnya mendirikan pelayan kesehatan pada lokasi tersebut.

Mengembangkan Strategi Pemasaran 

Tahapan selanjutnya dari aktivitas pemasaran perusaan adalah menyusun strategi. Perusaan haruslah membuat strategi sesuai dengan data yang perusaan peroleh dari hasil riset sebelumnya.

Setelah melakukan riset dan memperoleh data, perusahaan dapat membuat pertimbangan mengenai misalnya segmentasi pasar sasaran, tipe produk, penentuan lokasi, saluran distribusi dan lain sebagainya. 

Merancang Market Plan

Setelah menciptakan strategi, selanjutnya yang perlu perusahaan lakukan ialah merancang rencana pemasaran.

Dalam tahap ini, perusahan membuat sejumlah target yang ingin mereka capai dalam kurun waktu tertentu. Kemudian membuat alur dalam mewujudkan target tersebut. 

Dalam arti kata perusahaan mulai menyusun visi dan misi pemasarannya.

Dengan manajemen pemasaran digital misalnya, perusahaan dapat memanfaatkan media online untuk memperoleh berbagai ide untuk menciptakan market plan.

Evaluasi

Tahap selanjutnya ialah melakukan evaluasi dari strategi dan rencana yang telah perusahaan jalankan sebelumnya.

Setelah mengadakan evaluasi bersama dan mengumpulkan saran dari berbagai lapisan pemasaran.

Barulah perusahaan memutuskan akan melanjutkan strategi yang ada, melakukan sejumlah penyesuaian atau bahkan mengganti seluruh strategi dengan yang baru.


Elemen Manajemen Pemasaran

Dalam manajemen pemasaran terdapat beberapa elemen yang menyusun manajemen pemasaran perusahaan, antara lain:

Orientasi Pasar

Manajemen dalam hal ini berorientasi terhadap pasar atau konsumen. Perusahaan  menjadikan konsumen sebagai tolak ukur dari segala pembuatan keputusan pemasaran yang akan mereka ambil.

Rencana Pemasaran

Segala keputusan pemasaran yang akan perusahaan jalankan haruslah mereka rencang dengan cara mendetail. Mulai dari penciptaan rencana, eksekusi hingga analisa.

Bahkan perusahaan harus menciptakan berbagai rencana cadangan apabila pemasaran perusahaan berada pada skenario terburuk, atau jika rencana tidak berjalan sesuai dengan dugaan awal.

Kepuasan Konsumen

Suatu kegiatan pemasaran baru dapat kita katakana berhasil apabila telah mencapai garis finish kepuasan konsumen.

Mencapai target penjualan memang sangat penting, namun kepuasan konsumen akan menciptakan konsumen yang loyal atau setia.

Bahkan pada tahapan tertentu, konsumen yang puas pada suatu produk akan berubah menjadi tenaga pemasar tanpa mereka sadari. 

Dengan cara merekomendasikan produk yang mereka sukai tersebut kepada lingkungan sekitarnya.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat. Banyak hal yang perlu sobat perhatikan sebelum memulai aktivitas pemasaran. 

Tentunya akan makin mudah menjalankan pemasaran seiring dengan pengalaman yang sobat miliki.

Demikianlah pembahasan mengenai manajemen pemasaran perusahaan. Sekian terimakasih.


Post a Comment for "Manajemen Pemasaran Perusahaan : Tahapan dan Elemennya"